Pj. Walikota Bima Beserta Jajaran Tengah Foto Bersama Dengan Panitia Dan Peserta Pekan Ramadhan Ceria Kelurahan Paruga. |
Penutupan Ramadhan Ceria Kelurahan Paruga Diisi dengan momen istimewa kehadiran Pj. Walikota Bima H. Muhammad Rum (Aji Rum) pada Sabtu sekitar pukul 16.00 wita. Turut hadir mendampingi Aji Rum pada sore hari itu antara lain Kabag Kesra, Camat Rasanae Barat, Lurah dan Seklur Paruga serta RT RW setempat.
Pekan Ramadhan Ceria yang digelar di Musholla Raodatul Jannah Kelurahan Paruga tersebut diikuti 120 peserta dari tingkat TK, SD, SMP hingga SMA. Berdasarkan laporan ketua panitia, Fahruddin, perlombaan tersebut berlangsung lima hari mulai tanggal 26 sampai 30 maret 2024. Adapun mata lomba terdiri dari hafalan ayat pendek, azan, bacaan shalat dan ceramah.
Dalam penyampaianya, Pj. Walikota Bima H. Muhammad Rum memuji kreatifitas panitia dalam mengisi bulan suci dengan berbagai kegiatan keagamaan. Aji Rum sangat berharap hasil dari kegiatan tersebut dapat melahirkan generasi berkarakter kuat dan memilih ahlak mulia seperti teladan Rasulullah.
"Dibulan ramadhan ini, kembali saya mengingatkan agar senantiasa mendekatkan diri pada Allah SWT karena dunia ini hanya sementara dan akhirat adalah tempat kita yang abadi" Pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Musholla Raodatul Jannah Indra Gunawan Abbas menyatakan ucapan terimakasihnya kepada Pj. Walikota Bima dan jajaran atas dukungan terhadap suksesnya acara tersebut.
Berdasarkan informasi dari panitia, kegiatan tersebut disponsori oleh Duta Cell, Bapak Mori Hanafi (DPR RI terpilih), Ibu Rosmiati (Distan Kota Bima) dan donatur lainya.